Jangan Pernah Merasa Putus Asa Dalam Berdoa

Berdoa adalah salah satu bentuk ikhtiar untuk memohon atau meminta segala sesuatu yang bersifat baik kepada Allah Ta’ala. Dalam Al-Qur’an Allah menjamin seluruh doa kita akan dikabulkan, sebagaimana dalam firman-Nya:
 “Berdoalah kepada-Ku, niscaya akan Kuperkenankan bagimu” (QS. Al-Mu’min : 60)
Allah menjamin pengabulan itu melalui janji-Nya yang bersifat mutlak. Hanya saja dalam ayat tersebut Allah tidak memfirmankan dengan kata-kata,
 “menurut tuntutanmu, atau menurut waktu yang engkau kehendaki, atau menurut kehendakmu itu sendiri. “
Sebagai umat Islam kita tidak boleh berputus asa, namun hati yang sempit dan tidak bertuhankan Allah ini mudah benar merasa putus asa. Kadang  kita berfikir, kenapa ya doaku tidak segera di ijabahi oleh-Nya?
” Jangan engkau berputus asa kerana kelambatan pemberian Allah kepadamu, padahal doamu bersungguh-sungguh. Allah telah menjamin menerima semua doa sesuai dengan yang Dia kehendaki untukmu pada waktu yang telah Dia tentukan. Bukan menurut kehendakmu dan bukan pada waktu yang engkau tentukan. “

Ketahuilah bahawa ijabah itu adalah Hak Allah bukan hak hamba. Dalam situasi keputusasaan itulah hamba Allah cenderung mengabaikan munajatnya sehingga ia kehilangan hudlur ( hadir ) bersama Allah. Jadi bersabarlah dalam doa dan jangan tergesa-gesa sesungguhnya Allah Maha Mengetahui mana yang terbaik untuk hamba-Nya. Berserah dirilah dan ridhalah terhadap segala keputusan-Nya niscaya akan ada hikmah besar mengapa doa kita tidak segera di ijabahi.
Dan Allah berfirman: “Berdoalah kepada Tuhanmu dengan berendah diri dan suara yang lembut. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang melampaui batas. Dan janganlah kamu membuat kerusakan di muka bumi, sesudah (Allah) memperbaikinya dan Berdoalah kepada-Nya dengan rasa takut (tidak akan diterima) dan harapan (akan dikabulkan). Sesungguhnya rahmat Allah Amat dekat kepada orang-orang yang berbuat baik.” (QS. Al-A’raf : 55-56)
Jangan berdoa dengan kesombongan dan membuat kerusakan di bumi, karena pasti itu akan di murkai oleh-Nya. Berdoalah dengan berendah diri dan rasa takut (tidak akan diterima) sebab rahmat Allah dekat kepada orang yang berbuat baik.
Sahabat muslim, Jangan Pernah Merasa Putus Asa Dalam Berdoa ya dan semoga doa-doa kita segera di ijabahi oleh-Nya. Aamiin

Komentar